DomestikHot NewsNews

2 Mei 2017 Garuda Aktifkan Kembali Rute Surabaya – Ambon

Infopenerbangan,- Untuk meningkatkan jumlah penumpang ke kawasan timur Indonesia, Garuda Indonesia cabang Ambon akan mengaktifkan kembali rute Surabaya – Ambon pada 2 Mei 2017.

General Manajer Garuda Indonesia Cabang Ambon, Sonny Pongoh  berharap dengan dioperasionalkan kembali rute tersebut dapat meningkatkan jumlah penumpang ke kawasan timur Indonesia.

Dia mengungkapkan, bahwa rute Surabaya – Ambon sebelumnya beroperasional tetapi dialihkan ke rute lainnya di Indonesia, selanjutnya tahun ini dipilih kembali untuk dioperasionalkan.

“Rute Surabaya – Ambon juga akan terhubung ke Sorong, sehingga penumpang yang akan ke Sorong tidak perlu menunggu waktu lama, tetapi dapat langsung melanjutkan penerbangan,” jelasnya.

Operasional rute tersebut akan menggunakan pesawat jenis CRJ next generation dari Surabaya ke Ambon dan dilanjutkan dengan pesawat baru jenis ATR.

“Selama ini cukup banyak masyarakat yang bertanya kenapa rute Surabaya – Ambon tidak beroperasi, tetapi kami berupaya memenuhi keinginan masyarakat. Saat ini persiapan operasional telah mencapai 85 persen kami berharap hingga hari H seluruhnya berjalan lancar,” ujarnya. (*/Rf)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Close